Notification

×

Iklan

Iklan

Kemiskinan Era Pandemi

06 April 2022 | Rabu, April 06, 2022 WIB | Last Updated 2022-04-06T05:40:31Z

 




Oleh : Nirmala Devankia

Mahasiswa Uhamka


Pandemi Covid 19 atau virus Corona adalah bencana bagi seluruh masyarakat Indonesia tidak hanya Indonesia saja tetapi berbagai negara juga terdampak virus ini yaitu Covid 19,Apakah pandemi ini menyebabkan dampak yang cukup berhubungan dengan masyarakat?Contoh Apa saja dampak yang dirasakan masyarakat ketika pandemi ini ada?

Menjawab pertanyaan yang dilontarkan diatas yang pertama yaitu apakah ada hubungan yang erat tentang covid 19 ini dengan manusia, jawabannya adalah sangat tentu ada karena pandemi ini banyak menelan korban yang terkena virus ini banyak keluarga yang meninggal karena pandemi ini karena Penyakit ini dapat menyebar melalui tetesan kecil (droplet) dari hidung atau mulut pada saat batuk atau bersin. Droplet tersebut kemudian jatuh pada benda di sekitarnya. Kemudian jika ada orang lain menyentuh benda yang sudah terkontaminasi dengan droplet tersebut, lalu orang itu menyentuh mata, hidung atau mulut (segitiga wajah), maka orang itu dapat terinfeksi COVID-19.Dan pertanyaan yang kedua adalah dampak yang paling signifikan ketika terjadinya masa pandemi ini,Dampak yang sangat signifikan dalam hubungan covid 19 dan masyarakat adalah kemiskinan

Kemiskinan adalah keadaan saat ketidakmampuan untuk memenuhi kebutuhan dasar seperti makanan, pakaian, tempat berlindung, pendidikan, dan kesehatan.Kemiskinan dimasa pandemi memang sangat melonjak dikarenakan banyak nya pekerja yang di PHK menjadi pengangguran dan menjadikan kemiskinan menjadi menaik atau melonjak.Banyaknya pekerja yang di PHK atau diputuskan pekerjaannya dimasa ini. Terjadinya pekerja/buruh yang dirumahkan, diliburkan, bahkan dilakukan pemutusan hubungan kerja oleh perusahaan sebagai akibat sejumlah perusahaan mengalami penurunan produksi bahkan berhenti produksi.Dari sisi pekerja, terjadi gelombang PHK tenaga kerja dan penurunan pendapatan sebagai akibat terganggunya kegiatan usaha pada sebagian sektor. Dari sisi pengusaha, pandemi Covid-19 menyebabkan menurunnya kegiatan usaha dan rendahnya kemampuan bertahan pengusaha dalam masa pandemi.


Maka dari itu Kemiskinan yang ada di indonesia tiap tahunnya semakin meningkat, hal ini dikarenakan tiap tahunnya pula jumlah pengangguran di indonesia juga semakin meningkat. Hal ini dapat terjadi karena jumlah lapangan kerja yang tersedia tidak sesuai dengan jumlah usia produktif kerja yang ada di indonesia.Ditambah lagi masa pandemi ini banyak yang menjadi pengamen diluar sana dan ditambah juga banyak nya pengemis di negara kita,Dan yang kita bisa cegah atau cara menyelesaikan masalah kemiskinan yaitu menciptakan lapangan pekerjaan yang luas dan banyak untuk warga dan adanya upaya memberikan bantuan/subsidi kepada warga kurang mampu terhadap kebutuhan pokoknya


=