Notification

×

Iklan

Iklan

Uhamka Selenggarakan Seleksi Ketat dalam Pemilihan Kabiro Umum

14 Juni 2021 | Senin, Juni 14, 2021 WIB | Last Updated 2021-08-10T11:27:13Z

  

Serambiupdate.com Sebagai upaya pengembangan kinerja di lingkungan Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA. Bapak Prof. Dr. Gunawan Suryoputro selaku Rektor UHAMKA berharap terharap Aslam sebagai Kepala Biro Umum terpilih 2021-2025 yang saat ini diserahkan SK nya.


Dalam sambutan, Gunawan mengatakan pemilihan kepala Biro Umum ini melalui seleksi yang ketat. Serangkaian test wawancara, psikologi, dan beberapa hal lainnya dilakukan untuk menemukan sosok pemimpin Biro Umum yang cakap.

 

Ia mengatakan, terdapat sembilan calon biro umum yang bersedia dan memenuhi syarat untuk mencalonkan diri dan mengikuti serangkaian seleksi ini.

 

Gunawan mengucapkan terima kasih kepada Rokmani selaku kepala Biro Umum sebelumnya. Ia menuturkan, “saya berharap, semoga prestasi yang didapatkan pada kepemimpinan sebelumnya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan oleh kepemimpinan selanjutnya yang dipimpin oleh bapak Aslam saat ini hingga tahun 2025 nanti" tutur Gunawan.

 

Kegiatan yang diselenggarakan secara luring di Aula A.R. Fachrudin Gedung FEB UHAMKA ini berlangsung pada Senin, 14 Juni 2021 atau bertepatan dengan 12 Syawal 1442 H dengan memenuhi protokol kesehatan yang sangat ketat dan hanya dihadiri oleh segenap pimpinan di Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

=