Notification

×

Iklan

Iklan

Peran Penting Akuntansi Terhadap Perkembangan Sebuah Negara di Bidang Ekspor dan Import

09 Juni 2021 | Rabu, Juni 09, 2021 WIB | Last Updated 2021-06-16T03:39:57Z

 Inderanti Putri Puspa Editya 

 Mahasiswa FEB UHAMKA   

Akuntansi adalah suatu alat pengukuran, penjabaran, atau pemberian kepastian mengenai informasi yang akan membantu manajer, investor, otoritas pajak dan pembuat keputusan lain untuk membuat pengalokasi sumber daya keputusan di dalam perusahaan, organisasi non-profit, dan lembaga pemerintah. Melalui sebuah sistem akuntansi seluruh elemen baik dari perusahaan besar negara maupun swasta bahkan dari perusahaan kecil pun harus menggunakan teori akuntansi ini supaya dapat mengetahui untung atau ruginya perusahaan tersebut. Tujuan adanya akuntansi juga melatih agar karyawan yang bekerja disuatu perusahaan bersikap jujur terhadap keuangan suatu perusahaan, maka dari itu uang yang keluar ataupun uang yang masuk dalam perusahaan itu harus dicatat sesuai nominal yang tertera tidak di kurangkan maupun dilebihkan jika ada kesalahan dalam penulisan itu apa membuat pengeluaran dan pemasukan suatu perusahaan menjadi tidak seimbang bahkan akan membuat perusahaan tersebut menjadi merugi. Akuntansi juga menjadi sebuah pedoman di dalam perusahaan sehingga akuntansi juga mempunyai peran penting untuk membimbing perusahaan untuk menjadi lebih maju, keuangan yang transparan membuat investor akan menjadi percaya terhadap perusahaan tersebut.


Peran penting ekspor terhadap pemasukan negara sangat berperan besar untuk kemajuan suatu negara, keuntungan dari ekspor akan berguna untuk perekonomi suatu negara. Ekspor  dapat mengembangkan suatu industri dalam negri menjadi lebih maju dan mendapatkan permintaan yang lebih banyak lagi dari luar negri. Jika, produk dalam negri sudah banyak di pesan keluar negri harganya pun bisa melonjak tinggi sehingga dalam negri mendapatkan keuntungan yang lebih  besar lagi dibandingkan sebelumnya. Dari adanya kenaikan harga tersebut akan membuat meningkatnya pendapatan suatu negara yang diakibatkan dari adanya perdagangan ekspor. Semakin banyak barang dari dalam negri di beli oleh orang-orang luar negri semakin banyak juga orang luar negri yang mengetahui produk-produk yang diproduksi oleh orang dalam negri sehingga dapat memperkenalkan produk dalam  negeri.


Selain itu akuntansi berperan penting juga dalam sector ekspor, akuntansi juga mencatat berapa barang dan uang yang masuk juga berapa barang dan uang yang keluar. Sehingga suatu negara mempunyai catatan yang jelas tentang orientasi yang berlebihan untuk memenuhi permintaan pasar bahan mentah dan produk menyebabkan Indonesia mengesampingkan peluang dalam produk manufaktur di mana pertumbuhan dipercepat dan lebih stabil. Di sektor teknologi komunikasi, transportasi, elektronik, dan permesinan, pembangunan Indonesia secara proporsional lebih rendah daripada negara-negara tetangga yaitu Asia. Dari sinilah kita sebagai anak muda generasi bangsa harus pintar untuk mengelola ekspor dan import negara agar mendapatkan keuntungan yang stabil.


Import merupakan suatu proses masuknya barang maupun komoditas dari suatu negara ke negara yang lain secara legal, pada umumnya dalam proses perdagangan maupun pertukaran tenaga kerja. Kegiatan import ini yang dilakukan dengan menggunakan skala besar biasanya juga membutuhkan sebuah proses pendampingan atau barang tersebut dikenakan pajak yang diberikan oleh negara. Tujuan diperbolehkannya import barang oleh negara yaitu untuk memenuhi kebutuhan barang dalam negeri yang jumlahnya sangat terbatas dan barang yang tidak terdapat di dalam negri sehingga pemerintah memperbolehkan import barang dari luar negeri masuk kedalam negeri untuk memenuhi kebutuhan suatu negara. Contohnya adalah beras walaupun di Indonesia terdapat banyak beras tetapi stok beras yang ada di indonesia ini tidak mencukupi dikarenakan makanan pokok orang Indonesia adalah beras, sehingga mau tidak mau negara harus mengimport beras dari luar negri untuk memenuhi kebutuhan yang kurang tersebut.


 Selain untuk memenuhi kebutuhan juga, diadakannya import dari luar negri itu untuk membangun suatu hubungan kerja sama yang baik antar negara. Hubungan yang baik antar negara akan membuat negara menjadi lebih mudah lagi untuk maju karena banyaknya bantuan yang ditawarkan oleh negara lain, contohnya adalah pada saat ini adanya Virus Covid-19 negara sahabat membantu memberikan berbagai kebutuhan yang dibutuhkan oleh Indonesia contohnya yang  baru-baru ini adalah vaksinasi yang diberikan sebelum vaksinasi yang dibuat Indonesia selesai dibuat. Dengan harapan vaksinasi yang diberikan oleh negara sahabat akan membantu mencegah semakin meluasnya Virus Covid-19 ini menjadi tersebar luas lagi. Setelah vaksin itu tidak diuji di lab dan diberikan kepada masyarakat yang lebih terpenting dahulu.


Karena adanya jalinan kerja sama antar negara akan memberikan keuntungan kepada negara kita yaitu barang yang masuk ke dalam negeri akan lebih murah dibandingkan kita tidak menjalin kerjasama antar negara. Melakukan kegiatan ekspor impor sama saja seperti sedang melakukan kerja sama dengan negara lain. Jika kerjasama kedua negara bisa terjalin dengan baik, mungkin suatu saat akan keduanya akan merilis program baru. Program tersebut tentu saja akan menguntungkan kedua negara yang terlibat. Program tersebut bisa berbentuk pertukaran ilmu, peluang bisnis, dan sebagainya. Dari pengurangan harga tersebut akan meminimkan pengeluaran devisa suatu negara sehingga menjadi lebih untung lagi. 


Adanya ekspor dan import juga dapat mengurangi terjadinya sebuah monopoli produk. Kurangnya sumber daya dan target pasar pada perdagangan ekspor dan impor juga bisa mengurangi resiko monopoli produk. Kita juga bisa mendapatkan suatu produk dengan kualitas yang bervariasi jika membeli produk import. Hal ini juga dapat mencegah terjadinya sebuah monopoli produk yang tentu saja sangat merugikan. Perdagangan ekspor dan impor tentu saja akan memberikan dampak yang positif untuk kedua negara yang terlibat perdagangan di dalamnya. Tujuan ekspor dan impor juga tidak lain tentu dapat untuk menguntungkan dan bisa saling menutupi kekurangan yang terjadi di dalam suatu negara tersebut. Meskipun masih beberapa negara masih ada yang tertutup, tapi mungkin saja kedepannya kegiatan ekspor dan impor ini bisa dilakukan. Di karena kegiatan ini juga bisa dapat menjalin kerjasama yang baik antar negara yang terlibat perdagangan.


=