Notification

×

Iklan

Iklan

Dosen FKIP Uhamka berikan Pelatihan Mobile Learning untuk meningkatkan Kompetensi TPACK bagi guru-guru di SMP Muhammadiyah Jakarta Selatan

01 Agustus 2021 | Minggu, Agustus 01, 2021 WIB | Last Updated 2021-08-04T05:43:33Z


Serambiupdate.com Dosen dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA selenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) dalam bentuk pelatihan Pemanfaatan Mobile Learning untuk Meningkatkan Kompetensi TPACK Guru-Guru SMP Muhammadiyah Jakarta Selatan secara virtual selama dua hari pada 30 - 31 Juli 2021 melalui aplikasi zoom. Kegiatan ini terlasana  atas kerjasama dengan LPPM Uhamka.

 

Kegiatan ini dibuat dalam bentuk pemaparan materi tentang hakikat TPACK dalam pembelajaran daring dan media interaktif, pemanfaatan Google Workspace seperti Google Docs, Google Form, Google sites dan Jamboard.  Serta peserta diminta untuk mempraktekkan pembuatan media pembelajaran berbasiskan google tersebut serta mengumpulkan hasil karyanya sesegera mungkin dan diberikan apresiasi oleh tim.

  

Martriwati MPd selaku Ketua Pelaksana Kegiatan PKM ini menyampaikan kepada wartawan dalam sambungan telpon bahawa “kegiatan pelatihan ini terlaksana sebagai bentuk pengabdian dosen terhadap masyarakat dalam kaitan ini adalah guru-guru di SMP Muhammadiyah Jakarta Selatan untuk dapat memanfaatkan mobile learning dalam meningkatkan kompetensi TPACK  atau Technological pedagogical content knowledge untuk memfasilitasi dalam proses pembelajaran,” tuturnya.

 

Kegiatan ini turut dihadiri 32 guru- guru sebagai peserta kegiatan dari SMP Muhammadiyah 36 dan MTs Muallimien/at Jakarta Selatan. Dengan terselengaranya kegiatan ini, berharap masalah-masalah yang mungkin timbul selama pembelajaran online dapat dihindari.

  

Martriwati menambahkan, “dalam  proses pembelajaran daring penggunaan media pembelajaran interaktif sudah menjadi suatu keharusan yang diterapkan guru dalam kelas virtualnya meskipun Learning is the first and technology is the second, tetap belajar adalah yang utama.

 

Pembelajaran interaktif merupakan hal penting dalam dunia pendidikan saat ini, oleh karena itu mobile learning sudah menjadi kebutuhan bagi pengajar serta pelajar. Saat ini berbagai media pembelajaran online sudah tersedia dengan gratis untuk menunjang mobile learning tersebut.  

 

Kegiatan ini bukan hanya di isi oleh Martriwati MPd, akan tetapi turut dihari Andien Novarisa SPd dan Dr Burhayani MPd sebagai Moderator dan dibantu  mahasiswi FKIP Uhamka Rizki Ayu Pratiwi sebagai pemandu acara.

 

Kegiatan ini berjalan dengan baik dan meriah, sebelum acara ini berlangsung dari panitia memberikan pretest dan diakhir kegiatan diberikan posttest bagi peserta sebagai bentuk evaluasi bahwa hasilnya menunjukan kemampuan TPACK guru-guru meningkat khususnya dalam penggunaan Jamboard dan Google site yang sebelumnya mereka tidak mengetahui sama sekali apa itu Jamboard dan google sites, namun setelah pelatihan ini dilaksanakan guru-guru telah mampu memanfaatkan aplilasi Jamboard dalam mobile learning serta telah memiliki akun Google workspace for edu dan memiliki Google site sebagai media interaksi dengan siswa dan wadah berkreasi bagi mereka sendiri. Hal tersebut menunjukkan bahwa pelatihan ini meningkatkan pengetahuan guru-guru tentang pemanfaaant media interaktif dengan menggunakan Google Workspace untuk diaplikasikan dalam mobile learning.

=